WhatsApp-Button
Depot Air Minum, Tips Memulai Usahanya

Depot Air Minum, Tips Memulai Usahanya

Depot Air Minum menjadi usaha yang menjanjikan karena air adalah salah satu kebutuhan terpenting manusia untuk hidup. Bahkan dikatakan air memiliki 60-70% kandungan dalam tubuh manusia. Meski begitu, rupanya keberadaan air yang bersih, higenis, dan memenuhi persyaratan untuk diminum kian hari semakin menipis. Polusi menjadi salah satu penyebab pencemaran yang paling utama. Oleh karena itu, usaha mendirikan depot air minum menjadi salah satu usaha yang sangat menjanjikan. Hal ini tentu saja mengingat masyarakat kian menggemari air isi ulang, selain karena bersih ,higenis dan memenuhi persyaratan untuk diminum. Air isi ulang dinilai sangat praktis di jaman yang milienis seperti sekarang. 

Lalu, bagaimana memulai usaha depot air minum ?. Berikut beberapa tips yang dapat Anda ikuti untuk memulai bisnis depot air. 

7 Tips Bisnis Depot Air Minum

1. Siapkan lokasi tempat usaha 

Menyiapkan tempat lokasi memulai usaha depot air menjadi hal pertama yang harus Anda lakukan. Pilihlah lokasi yang strategis dan ramai. Hal ini tentu saja karena lokasi strategis sangat membantu Anda menemukan pelanggan. Anda bisa memilih lokasi yang dekat dengan kos-kosan, tempat UMKM,dll. Jika rumah Anda sudah berada pada lokasi yang strategis Anda hanya butuh menyiapkan ruangan dan penataan untuk memulai bisnis ini. 

2. Urus segala bentuk perizinan. 

Mengurus perizinan usaha isi ulang air atau depot air menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk diperhatikan. Air minum yang dijual tentunya harus memenuhi standarisasi yang telah di tetapkan dalam peraturan yang berlaku. Hal ini berhubungan dengan peraturan menteri kesehatan dan ketentuan lainnya. Oleh karena itu, Anda harus mengetahui terlebih dahulu setiap peraturan perizinan serta legalitasnya. Karena hal ini dapat mempengaruhi kepercayaan konsumen dan juga menghidar dari masalah hukum.

3. Tentukan sumber mata air yang dipakai. 

Air adalah hal terpenting dalam bisnis Depot Air Minum. Oleh karena itu tentukan apakah anda akan menggunakan air pegunungan atau PDAM untuk bisnis Anda. Dalam hal ini, air pegunungan memiliki kualitas yang jauh lebih baik dan tentunya lebih mahal. Maka dari itu banyak perusahaan yang menyediakan kemitraan atau sistem franchise. 

4. Siapkan modal dan peralatan. 

Siapkan modal dan peralatan untuk memulai bisnis air isi ulang. Sediakan galon dan juga motor untuk antar jemput atau pengiriman. Anda bisa menambahkan karyawan jika Anda merasa tidak sanggup mengerjakan sendiri. Namun jika Anda merasa sanggup mengerjakan sendiri Anda tidak memerlukan karyawan dan tentunya menghemat pengeluaran modal. 

5. Lakukan penawaran langsung kepada konsumen. 

Lakukan penawaran secara langsung kepada penduduk yang bertempat tinggal di sekitar lokasi Anda memulai bisnis. Anda bisa menambahkan baner atau spanduk agar masyarakat mengetahui bisnis depot air Anda. Anda juga bisa menambahkan surat perizinan agar konsumen yakin bahwa air minum yang Anda sediakan sudah lolos dalam perizinan dan air layak untuk diminum. Buatlah spanduk yang menarik dan jelas agar konsumen yang melihat merasa tertarik dan akhirnya membeli air isi ulang pada Anda. 

6. Sediakan galon gratis untuk di pinjamkan. 

Jika usaha depot air Anda adalah depot air pertama di lingkungan tempat Anda memulai bisnis, jangan lupa sediakan galon gratis untuk di pinjamkan kepada konsumen. Hal ini tentu saja karena harga galon yang tidak murah bagi sebagian masyarakat. Dan tentunya hal ini dapat membuat depot galon air Anda semakin memiliki banyak konsumen. 

7. Lakukan promosi secara Online. 

Karena jaman yang semakin maju pelaku usaha harus aktif di media sosial untuk mempromosikan bisnisnya. Oleh karena itu, Anda bisa mempromosikan bisnis depot Anda di media sosial sejenis Instagram, Facebook, maupun watshap. Anda juga bisa mempromosikan depot air minum anda pada sebuah website. 

Keberhasilan usaha depot air minum tak luput dari kualitas air, harga per galon, pelayanan yang baik dan ramah , serta tempat lokasi usaha yang strategis. Jika semua ini sudah terpenuhi tidak menuntut kemungkinan usaha Anda akan semakin maju. Selain itu, jangan lupa memberi bonus kepada konsumen yang sudah melakukan isi ulang air pada depot air Anda sebanyak berapa kali. Misalnya, mengisi ulang sebanyak 10 kali, maka Anda memberi gratis isi ulang 1 kali dengan jika konsumen membawa struk pembelian.